KONSEP DASAR TEKNOLOGI DAN TEKNOLOGI INFORMASI


Pengertian Teknologi :

Tenologi adalah cabang pengetahuan yang berhubungan dengan penciptaan dan penggunaan sarana teknis dan yang memiliki keterkaitan dengan kehidupan, masyarakat, dan lingkungan.

Teknologi adalah penerapan ilmu pengetahuan (kombinasi teknik ilmiah dan material) untuk memenuhi tujuan atau memecahkan suatu masalah.

Pengertian Teknologi Informasi :

Berikut salah satu definisi Information Technology yang di ambil dari “Information Technology Training Package ICA99” bahwa industry Teknologi Informasi didefinisikan sebagai pengembangan teknologi dan aplikasi dari computer dan teknologi berbasis komunikasi untuk memproses, penyajian, mengelola data, dan informasi,termasuk di dalamnya pengembangan hardware dan software yang berhubungan dengan computer.

Pengertian Teknologi Informasi Menurut Akhmad Fauzi :

Teknologi Informasi adalah teknologi yang memanfaatkan computer sebagai perangkat utama untuk mengolah datamenjadi informasi yang bermanfaat.

Pengertian Teknologi Informasi Menurut Haaq & Keen :

Seperangkat alat yang membantu bekerja dengan informasi dan melakukan tugas-tugas yang berhubungan dengan pemrosesan informasi.

Beberapa Contoh Penerapan Teknologi Informasi dalam berbagai Bidang untuk Mengoptimalkan Sumber daya yang dimiliki :

 Bidang Pendidikan

Teknologi pembelajaran terus mengalami perkembangan seiring perkembangan zaman. Dalam pelaksanaan pembelajaran sehari-hari, makalah Teknologi Informasi dan Komunikasi sering dijumpai kombinasi teknologi audio/data, video/data, audio/video, dan internet. 

 Bidang Kesehatan

Pemanfaatan Teknologi Informasi dalam bidang kesehatan salah satunya ialah sistem yang berbasis kartu cerdas (smart card). Sistem ini dapat digunakan juru medis untuk mengetahui riwayat penyakit pasien yang datang ke rumah sakit, karena dalam kartu tersebut para juru medis dapat mengetahui riwayat penyakit pasien. 

 Bidang Perbankan

Dalam dunia perbankan, contoh penerapan Teknologi Informasi adalah telah diterapkannya transaksi perbankan lewat internet atau dikenal dengan Internet Banking. 

 Bidang Bisnis

Dalam dunia bisnis yang sangat erat kaitannya dengan transaksi jual-beli, pemanfaatan Teknologi Informasi dapat dimanfaatkan pula untuk sarana perdagangan secara elektronik atau dikenal sebagai E-Commerce.


Beberapa Contoh Teknologi Informasi 

• Pengiriman SMS (Short Message Service)

• Pengiriman MMS (Multi Media Service)

• Pengiriman e-mail

• Akses Facebook

• Aplikasi SIM Akademik 

• Saling bertukar file lagu menggunakan handphone melalui Bluetooth.


PENGENALAN KOMPUTER HARDWARE, SOFWARE, DAN, BRAINWARE

Definisi Komputer, yaitu peralatan (device) yang bekerja dibawah kontrol program yang tersimpan yang secara otomatis menerima, menyimpan dan memproses data untuk menghasilkan informasi yang merupakan hasil dari pemrosesan tersebut.

ASPEK KOMPUTERISASI

1. Aspek Teknis, yaitu Hardware, Software, Brainware 

2. Aspek Non Teknis, yaitu Dukungan Manajemen dan Displin Baru 

Definisi Komputer, yaitu peralatan (device) yang bekerja dibawah kontrol program yang tersimpan yang secara otomatis menerima, menyimpan dan memproses data untuk menghasilkan informasi yang merupakan hasil dari pemrosesan tersebut.

ASPEK KOMPUTERISASI

1. Aspek Teknis, yaitu Hardware, Software, Brainware 

2. Aspek Non Teknis, yaitu Dukungan Manajemen dan Displin Baru 

KLASIFIKASI KOMPUTER

1. Berdasarkan Jenis Data Yang Diolah :

a. Komputer Analog (Analog Computer), Keluaran dari komputer jenis ini adalah dalam bentuk dial atau grafik, contohnya besaran arus listrik. 

b. Komputer Digital (Digital Computer), Komputer digital digunakan untuk memproses diskrit data (bilangan/angka yang terputus-putus) dan akan mengenali data sebagai sinyal diskrit dari tinggi rendahnya tegangan listrik. Keluaran dari komputer jenis ini bisa dalam bentuk angka,huruf dan grafik atau gambar.

c. Komputer Hibrid (Hybrid Computer), Komputer hybrid adalah kombinasi antara komputer analog dengan komputer digital, sehingga komputer jenis ini dapat melakukan pengolahan data kualitatif dan kuantitatif.

2. Berdasarkan Bidang Masalah (Kegunaan) :

a. Special Purpose Computer, Komputer jenis ini hanya dapat menyelesaikan satu masalah saja, sehingga hanya program tertentu saja yang dimasukkan dalam komputer ini, misalnya komputer perbankan dan komputer yang digunakan pada kilang minyak.

b. General Purpose Computer, Komputer jenis ini dapat menyelesaikan bermacam-macam masalah. Komputer yang termasuk dalam jenis ini adalah komputer digital dan analog, namun yang umum adalah komputer digital misalnya komputer untuk pendidikan dan komputer untuk bisnis.

3. Berdasarkan Kemampuan Komputer :

a. Small Scalle Computer

 Disebut small scale mainframe computer

 Kapasitas memori antara 64 KB s/d 8 MB

 Dapat menangani puluhan terminal computer yang terpisah dari pusat computer

b. Medium Scalle Computer

 Disebut medium scale mainframe computer

 Kapasitas memori antara 512KB s/d 8 Mb

 Dapat menangani ratusan terminal komputer yang terpisah dari pusat computer

Large Scalle Computer

 Disebut large scale mainframe computer atau mainframe computer

 Bentuknya besar

 Kapasitas memori antara 512 KB s/d 8 MB

 Kecepatan tinggi dan dapat menggunakan time sharing, yaitu pengguna komputer 

dapat menggunakan komputer secara serentak dalam waktu bersamaan.

4. Berdasarkan Ukuran Fisik Komputer :

a. Komputer Mini (Mini Computer)

 Kapasitas memori antara 8 MB s/d 128 MB

 Menggunakan register 8 bit, 16 bit, 32 bit, dan 64 bit

 Bersifat multi user, yaitu sebuah komputer mini dapat digunakan bersama-sama oleh 

banyak pemakai

b. Komputer Mikro (Micro Computer)

 Disebut personal computer (PC)

 Kapasitas memori 16 KB s/d 1 MB

 Menggunakan register 8 bit, 16 bit, dan 32 bit

 Umumnya di gunakan untuk single user

Komentar

Postingan populer dari blog ini